Jumat, 09 Juli 2010

Es Segar Aroma

Es Segar Aroma

Bahan :
- 1/2 kaleng nanas, potong dadu
- 150 gram manisan kolang kaling merah dan hijau seiap beli, iris tipis
- 2 buah apel malang, potong dadu
- 250 gram nata de coco
- 1/2 sendok teh kayu manis bubuk
- es serut secukupnya

Saus :
- 250 gram gula pasir
- 500 cc air
- 1 butir cengkeh
- 5 cm kayu manis
- 2 buah jeruk nipis, ambil air

Cara membuat :
1. saus : campur air, gula pasir, cengkeh, air jeruk nipis dan kayu manis. Masak hingga mendidih dan gula larut. Angkat, dinginkan.
2. Siapkan gelas saji, tata apel, kolang kaling, nanas dan nata de coco.
3. Tuang saus, beri es serut. Tabur kayumanis bubuk di atasnya.
4. Hidangkan.

Untuk 4 gelas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar